Pertengkaran antara saudara kandung (kakak-beradik) terutama dimasa remaja sudah biasa terjadi ,tetapi beberapa konflik bisa mempengaruhi rasa saling percaya diantara mereka . Tim Peneliti pimpinan Nicole Campione – Barr assisten Professor di Departemen Ilmu Psikologi ,Universitas Missouri,AS mewawancarai dan mensurvei pasangan – pasangan 8 – 20 tahun.
Mereka berhasil mengindentifikasi dua jenis konflik yang lazim terjadi antar Saudara “ Area Konflik pertama yang kami temukan Meliputi persoalan ruang pribadi ,fisik,dan emosi seperti meminjam barang tanpa izin dan mengganggu saat saudara lebih tua kedatangan kawan “ ungkap Campione – Barr.
Konflik tersebut menimbulkan tingkat rasa saling percaya dan komunikasi yang rendah .Area konflik kedua ,lanjutnya ,meliputi soal kesetaraan dan keadilan ,seperti saling berbagi tanggung jawab” Namun, konflik – konflik ini tidak berdampak terhadap kualitas hubungan.
Temuan – temuan ini dapat membantu orang tua ,psikolog,dan mereka yang berhubungan langsung dengan remaja untuk memahami dampak konflik antarsaudara.
Eko Harmiko [10108684]
2KA 02
No comments:
Post a Comment