Pages

Monday, January 4, 2010

MOTIVASI DIRI

Motivasi merupakan keadaan pribadi yang mendorong seseorang atau individu untuk melakukan suatu kegiatan tertentu guna mencapai suatu tujuan tertentu.
Pada tahun 1943 telah terjadi suatu pengembangan tentang teori motivasi yang sangat terkenal yang dilakukan oleh Abraham Maslow seorang psikolog . Konsep teorinya menjelaskan suatu hirarki kebutuhan (hierarchy of needs) yang menunjukan adanya lima tingkatan keinginan dan kebutuhan manusia. secara lebih terinci kelima kebutuhan dasar manusia yang membentuk hirarki kebutuhan adalah

a.Kebutuhan fisiologis ( phisiological needs) seperti lapar,mengantuk dan haus.
b.Kebutuhan keamanan ( sefety needs) seperti kebutuhan akan tempat tinggal,kebutuhan akan keselamatan ,dll.
c.Kebutuhan sosial (social needs) yaitu kebutuhan akan rasa cinta dan kepuasan dalam menjalin hubungan dengan orang lain ,rasa kekeluargaan ,dan kasih sayang.
d.Kebutuhan penghargaan ( esteem needs) yaitu kebutuhan akan status atau kedudukan ,kehormatan diri dan prestasi.
e.Kebutuhan aktualisasi diri ( self-actualization-needs) yaitu kebutuhan akan pemenuhan diri untuk mempergunakan potensi diri pengembangan diri secara maksimal,kreativitas dll

Dalam hal ini tentunya motivasi itu tidak selalu berdampak positif ,Banyak juga dampak negatif yang di akibatkan dari motivasi seperti: Banyak orang-orang yang termotivasi untuk menjadi kaya raya dengan waktu yang cukup singkat yaitu dengan cara melakukan kecurangan dan tentunya merugikan orang banyak seperti melakukan korupsi atau ada juga dengan cara melakukan money laundry dll.selain dari dampak negatif tersebut banyak juga yang di akibatkan dari motivasi yang berdampak positif seperti : Banyak orang-orang yang ingin meningkatkan ekonomi keluarga dengan cara melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi misalnya melanjutkan pendidikan ke tingkat perguruan tinggi guna ingin mendapatkan pekerjaan yang layak atau ingin mempunyai penghasilan yang cukup besar yang dapat meningkatkan ekonomi keluarga ,dl.
Motivasi itu sendiri dapat ditimbulkan dari dari kita sendiri dan dorongan dari luar diri kita ( Motivasi Internal dan Eksternal).
Motivasi Internal merupakan suatu dorongan pribadi yang timbul akibat kebutuhan atau keinginan seseorang untuk mendapatkan atau mencapai sesuatu yang di inginkannya seperti saya ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi karena saya ingin mendapatkan pekerjaan yang jauh lebih baik dari orang tua dan layak tentunya.
Motivasi Eksternal merupakan suatu dorongan yang timbul dari luar diri kita tentu saja motivasi tersebut timbul tergantung dari mana suatu kegiatan itu di mulai seperti saya ingin mendapatkan nilai semester yang jauh lebih baik dan jauh memuaskan dari semester yang lalu karena saya tidak mau kalah dengan teman-teman saya yang juga bisa mendapatkan nilai yang baik yang jauh lebih memuaskan dari nilai saya.

tugas ke-4 TEORI ORGANISASI UMUM

No comments:

Post a Comment